5 Hewan Ternak Bernilai Tinggi

 

Halo Teman Sehat! Memilihara hewan udah jadi salah satu bidang yang digemari masyarakat dari berbagai kelompok umur. Ngga hanya sekedar hobi, tren yang satu ini juga bisa menunjang perekonomian. Terlebih di musim kurban, kebanyakan orang mulai memelihara dan memasarkan hewan ternak jenis tertentu.

Tahukah Teman Sehat, ada beberapa jenis ternak yang bisa menciptakan peluang bisnis loh! Penasaran?

1. Beternak lele

Sampai saat ini lele masih menjadi salah satu komoditas ternak ikan yang menguntungkan. Selain banyak dikonsumsi oleh masyarakat, ikan lele relatif mudah dibudidayakan. Metode ternak lele bisa dilakukan pada kolam tetap dari beton ataupun kolam terpal yang dapat dipindahkan kapan saja. Hal yang dianggap agak sulit dari budidaya lele adalah lahannya yang berada di lokasi jauh dari pemukiman warga karena sering menimbulkan bau yang ngga sedap.

2. Beternak unggas

Saat mendengar kata ternak unggas, Teman Sehat pasti akan langsung teringat pada ayam dan bebek. Berternak ayam menjadi bisnis yang banyak ditekuni orang karena hasilnya yang menjanjikan. Banyak jenis ayam yang bisa dipilih untuk diternakkan, tergantung peternak ingin mengkhususkan pada produksi daging ataukah telurnya. Khusus untuk ternak ayam petelur, modal awal cenderung besar, namun pangsa pasar yang masih tinggi juga mampu memberikan keuntungan yang sesuai. Di sisi lain, bisnis budidaya ayam potong juga memerlukan modal yang relatif besar, namun tingginya permintaan konsumen terhadap daging ayam membuat bisnis ayam potong masih diminati banyak orang. Selain ayam, beternak bebek, burung puyuh, atau angsa juga bisa jadi alternatif loh!

3. Beternak kambing, sapi, dan domba

Momen Idul Adha tinggal sebentar lagi nih Teman Sehat. Di seluruh penjuru Indonesia, harga kambing dan domba sudah merangkak naik. Harga sapi? Jangan ditanya, otomatis udah naik duluan. Selain untuk perayaan Idul Adha, daging kambing dan sapi banyak dikonsumsi oleh masyarakat seperti untuk acara aqiqah, pernikahan, hingga konsumsi sehari-hari. Di sisi lain, daging domba memang belum terlalu familiar dikonsumsi oleh orang Indonesia namun peluang bisnisnya tergolong cukup bagus, karena selain dagingnya, tulang dan bulu domba juga memberikan peluang bisnis dengan laba yang cukup tinggi.

4. Beternak kelinci

Hewan imut ini menjadi hewan ternak yang sedang naik daun beberapa tahun terakhir. Reproduksinya yang relatif cepat memberikan keuntungan tersendiri bagi para peternak kelinci. Hingga saat ini kelinci banyak diternak untuk dikonsumsi dagingnya sebagai sate. Penjualan kelinci sebagai hewan peliharaan juga memberikan keuntungan yang ngga sedikit loh!

5. Beternak jangkrik

Bagi kebanyakan orang, budidaya jangkrik belum terlalu familiar. Namun seiring banyaknya orang yang memelihara burung, tentunya permintaan jangkrik juga bertambah. Kelebihan dari budidaya jangkrik adalah tidak memerlukan lahan khusus. Pemeliharaan jangkrik bisa dilakukan di rumah dengan menggunakan kotak kayu yang tertutup rapat. Pemasarannya pun mudah karena saat ini penjual burung relatif mudah ditemui.

Masih banyak bisnis lain yang bisa dilakukan terkait hewan. Misalnya bisnis ikan hias, burung, kucing, anjing, hingga pakan untuk berbagai jenis hewan peliharaan. Bisnis hewan apa yang membuat Teman Sehat tertarik?

Related Posts

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.