5 Makanan Ini Ampuh Lawan Siklus Haid yang Ngga Lancar

Halo Teman Sehat! Banyak perempuan mengalami siklus haid yang teratur tapi ngga sedikit pula yang siklus haidnya ngga bisa diprediksi. Gaya hidup yang ngga sehat seperti mengonsumsi alkohol, olahraga berlebihan, atau konsumsi obat-obatan tertentu bisa menyebabkan menstruasi ngga teratur loh! So, buat Teman Sehat, khususnya para kaum hawa yang punya siklus mestruasi ngga teratur, yuk coba konsumsi makanan ini!

1. Sayuran berdaun hijau

Sayuran berdaun hijau misalnya bayam, asparagus, kankung, brokoli merupakan sayuran sehat yang dapat membantu memperlancar siklus menstruasi. Nah makanya, kalau Teman Sehat mengalami haid yang ngga teratur, yuk mulai sekarang masukkan menu sayuran dalam menu harian ya!

2. Ikan

Tahukah Teman Sehat kalau ikan tinggi kalsium dan vit D yang  punya banyak manfaat seperti memperkuat tulang karena mengandung tinggi kalsium dan vitamin D? Selain itu ikan juga bisa meningkatkan dan menstabilkan hormon yang bisa mengatasi masalah haid ngga teratur. Selain itu, ikan juga mengandung asam lemak omega 3 juga baik buat tubuh. Asam lemak omega-3 melindungi pembuluh darah di ovarium dari kerusakan yang buat menunda terjadinya haid . Karenanya mengonsumsi ikan atau minyak ikan buat memperlancar siklus mentruasi.

3. Almond

Apakah Teman Sehat suka mengemil kacang-kacangan ? Bagi pecinta kacang,makanan yang satu ini sangat cocok dijadikan cemilan sehat, khususnya kamu kaum hawa yang ingin memperlancar siklus haidnya. Selain membantu memperlancar siklus haid, almond juga kaya akan serat dan protein yang bisa menyeimbangkan hormon dalam tubuh.

4. Yoghurt dan susu kedelai

Yoghurt dan susu kedelai adalah produk susu yang kaya akan kalsium dan protein. Mengonsumsi yoghurt setiap hari bisa membantu memperlancar siklus haid loh! Tapi, jika kamu ngga suka yoghurt, maka Teman Sehat bisa minum susu kedelai sebagai penggantinya.

5. Telur

Kandungan protein dalam telur bisa membantu mengatasi masalah menstruasi ngga lancar. Selain protein, telur juga kaya akan kalsium dan vitamin sehingga bisa menjadi makanan yang menyehatkan.

Nah, berikut itulah beberapa makanan yang bisa Teman Sehat konsumsi untuk memperlancar menstruasi. Selamat mencoba ya! Jangan lupa juga share tips-tips lainnya dengan mengisi kolom komentar di bawah ini.

Editor & Proofreader: Fhadilla Amelia S.Gz

Related Posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.