Sering Jet Lag? Simak Tips Ini!

Halo Teman Sehat! Musim liburan pasti banyak dimanfaatkan oleh sebagian orang buat bepergian, baik berwisata ke dalam maupun ke luar negeri. Perjalanan yang dilakukan bahkan bisa melintasi hingga lebih dari 6 zona waktu yang berbeda. Nah, terkadang, beberapa orang akan mengalami yang namanya jet lag, Teman Sehat. Sebenernya wajar ngga sih? Terus, gimana cara menghindari dan menanganinya ya? Check this out!

Apa sih Jet Lag itu?

Jet Lag adalah kondisi yang dialami saat seseorang mulai beradaptasi pada perubahan zona waktu setelah melakukan perjalanan udara yang panjang atau perbedaan zona waktu. Ini bisa terjadi akibat ketidakmampuan tubuh buat langsung beradaptasi dengan zona waktu yang berbeda, Teman Sehat!

Inilah gejala saat kamu mengalami Jet Lag!

Kondisi ini bisa terjadi pada siapapun ngga terkecuali, Teman Sehat! Biasanya, jet lag akan dialami oleh seseorang yang melintasi lebih dari 3 zona waktu yang berbeda.

Gejala  jet lag bisa ditunjukkan dengan kelainan waktu tidur dan kebingungan. Seseorang yang mengalami jet lag biasanya merasa sulit tidur pada waktu yang tepat. Selain itu, gangguan pencernaan, konstipasi, diare, pusing, kehilangan nafsu makan, kecemasan, sakit kepala, dan pada beberapa wanita, bahkan bisa terjadi perubahan pola menstruasi loh, Teman Sehat!

Terus, gimana cara menanganinya?

Pada dasarnya, jet lag ngga bisa dicegah, tapi beberapa hal ini bisa bantu kamu mengurangi  efek jet lag, Teman Sehat!

Tips sebelum bepergian

  • Teman sehat bisa memulai dengan merubah pola tidur secara bertahap. Kalau berencana pergi ke Timur, maka coba buat tidur satu jam lebih awal daripada biasanya sedangkan kalau ingin bepergian ke Barat, maka cobalah buat tidur satu jam lebih telat dari biasanya.
  • Kamu harus stirahat yang cukup sebelum bepergian. Lakukanlah perjalanan dengan kondisi yang segar agar kondisi jet lag ngga parah-parah banget.

Tips saat di dalam pesawat

  • Kalau memungkinkan, sebaiknya lakukan istirahat atau tidur selama beberapa jam.
  • Hindari konsumsi alkohol.
  • Lakukan aktivitas ringan. Saat berada dalam penerbangan dengan jangka waktu yang lama, lakukan aktivitas seperti berjalan ringan di sepanjang kabin pesawat atau lakukan peregangan pada tangan dan kaki.
  • Jangan lupa buat konsumsi air putih yang cukup ya, Teman Sehat!
  • Aturlah jam (baik ponsel, jam tangan, gadget lain) sesuai dengan zona waktu dimana kita berada buat membantu kita agar lebih cepat beradaptasi.

Saat tiba di tempat tujuan

  • Cobalah rutinitas baru dan coba buat beradaptasi secepat mungkin. Kamu bisa mencoba menyesuaikan jadwal makan dan tidur sesuai dengan tempat tersebut.
  • Sebaiknya, jangan langsung tidur saat tiba di tujuan. Walaupun kita merasa sangat lelah, bila saat tiba di tempat tujuan memang belum waktunya buat tidur, sebaiknya tunggu sampai pada waktunya tidur disana. Dengan begitu, maka tubuh kamu bisa lebih gampang beradaptasi, Teman Sehat!
  • Sempatkan beraktivitas di luar ruangan. Cahaya matahari bisa membantu kamu buat menyesuaikan diri dengan lingkungan baru loh.

Nah, itulah beberapa cara yang bisa kamu coba buat mengurangi efek jet lag Teman Sehat! Yuk, praktekan dan sebarkan informasi baik ini!

Editor & Proofreader: Kurnia Dwi Juliani, S.Gz

Related Posts

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.