5 Smoothies Sayur dan Buah Lezat Nan Bergizi yang Wajib Kamu Coba

Smoothies sayur dan buah, emangnya enak? Eits, jangan salah. Ngga cuma enak, bergizi juga loh!

smoothies sayur dan buah

Halo Teman Sehat! Meskipun saat ini telah memasuki akhir musim kemarau, udara panas tetap semakin menyengat, apalagi ketika siang hari di kota-kota besar, padat, dan berpolusi tinggi. Duh!

Selain dengan meminum air putih, smoothies juga bisa jadi salah satu minuman segar sekaligus bergizi di musim kemarau ini.

Apa sih bedanya smoothies dan jus?

Perbedaan smoothies dengan adalah terkait keberadaan ampas. Pada smoothies, ampas dan sari tidak dipisahkan, sedangkan jus memisahkan ampas dengan sari, dan hanya sari yang dikonsumsi.

Pasti kamu udah tau kan kalau buah dan sayur punya segudang vitamin mineral yang akan buat tubuhmu makin fit? Nah! Yuk intip 5 paduan sederhana buah dan sayuran serta manfaat super yang akan kamu dapat!

1. Wortel, apel, timun: smoothie anti-aging

Kandungan lengkap vitamin, mineral, dan antioksidan pada smoothies ini dapat membantu menurunkan risiko kanker dan penyakit jantung, menjaga kesehatan mata dan fungsi pencernaan, kestabilan mental, dan daya tahan tubuhmu.

2. Anggur, kiwi, pisang: smoothie penutrisi otak

Kandungan vitamin a, c, beta karoten, dan flavonoid pada smoothies ini dapat membantu menjaga kekebalan tubuh serta fungsi kognitif seperti sistem berpikir dan memori. Smoothie ini minuman yang tepat saat sarapan atau sebelum berolahraga.

3. Jeruk, nanas, wortel: smoothie pembersih tubuh

Nanas bagus untuk fungsi pencernaan tubuh, selain itu ketiganya juga memiliki kandungan vitamin, mineral, dan antioksidan yang membantu proses kesembuhan tubuh. Smoothies jenis ini merupakan salah satu yang direkomendasikan dalam mengobati demam.

4. Jeruk, lemon, anggur: smoothie pelindung tulang dan kerja ginjal

Kandungan serat yang tinggi, antioksidan dan berbagai vitamin maupun mineral, berperan dalam mencegah kanker, meningkatkan daya tahan tubuh terhadap infeksi, alergi, dan menurunkan kadar kolesterol darah, kandungan fitonutrien caumarin pada jeruk juga berperan sebagai zat antitumor. Sedangkan pada anggur juga ditemukan fakta bahwa berperan dalam menurunkan risiko penyakit Alzheimer

5. Brokoli, timun, tomat: smoothie penutrisi kulit

Kandungan vitamin a, k, e, dan flavonoid berperan dalam menjaga kesehatan tulang, kekebalan tubuh, kesehatan mata, kandungan antioksidan berperan dalam menangkal radikal bebas hingga karsinogen.

Sambil mengisi waktu luangmu di rumah, alternatif smoothies sayur dan buah ini bia banget loh kamu coab! Yang manakah smoothies favoritmu? Share yuk di kolom komentar! (agt&don)

Related Posts

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.