Selain Kurang Minum, 5 Hal ini Juga Jadi Penyebab Dehidrasi

Halo Teman Sehat!

Dehidrasi merupakan kondisi dimana tubuh kekurangan cairan yang menyebabkan banyak sistem kerja tubuh terganggu. Penyebab dehidrasi yang paling sering ditemukan adalah kurang minum. Tanpa adanya asupan cairan, tidak ada yang menggantikan tubuh untuk pengeluaran cairan dari urin atau keringat.

1. Cuaca yang Panas

Cuaca Panas

Cuaca yang panas menyebabkan tubuh kamu mengeluarkan keringat berkeringat berlebihan.  Jika disertai dengan olahraga atau melakuka, pekerjaan yang berat risiko dehidrasi saat cuaca panas semakin tinggi.

2. Minuman Beralkohol

 

Dehidrasi juga dapat terjadi jika terlalu banyak minum minuman beralkohol. Alkohol bersifat diuretik atau membuat kamu lebih sering ke toilet untuk urusan buang air kecil. Sakit kepala saat minum minuman beralkohol merupakan tanda yang mudah untuk mendeteksi seseorang mengalami dehidrasi.

3. Diabetes

Diabetes

Sama seperti minuman beralkohol diabetes juga meningkatkan kuantitas buang air kecil. Tingkat glukosa yang tinggi dalam darah membuat ginjal  mencoba untuk menyeimbangkan glukosa dengan mengeluarkannya via urin.

4. Muntah

Muntah

Muntah merupakan refleks tubuh ketika ada toksin atau zat yang dianggap tubuh berbahaya yang tidak sengaja tertelan. Isi muntahan 90-97% merupakan cairan, sisanya dapat berupa makanan.

5. Diare

Diare Anak

Diare merupakan gejala buang air besar yang lebih sering dibanding kuantitas normal. Ada banyak penyebab dari diare, namun yang paling sering terjadi baik pada orang dewasa maupun pada anak-anak adalah infeksi usus (gastroenteritis) yang bisa disebabkan oleh virus, bakteri dari makanan yang terkontaminasi.

Dehidrasi bisa ditangani dihindari dengan asupan cairan yang cukup. Air saja tidak cukup untuk menangani kasus dehidrasi karena diare atau penyebab lainnya. Kenapa? air tidak mengandung mineral dan zat gizi penting lain yang ikut hilang saat diare. Perlu juga diketahu, sport drink, jus, atau soda mayoritas mengandung gula dalam jumlah signifikan, hal yang malah membuat dehidrasi lebih buruk.

Sekian Teman Sehat untuk pembahasan mengenai hal-hal selain kurang minum yang juga bisa menyebabkan dehidrasi.

Related Posts

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.